Bagi pemilik torent air atau biasa juga disebut tandon air, hal yang membuat kesal adalah ketika harus sering-sering dikuras, setidaknya setahun 2X karena lumut yang memenuhi dinding penampung air tersebut. Hal ini amat mengganggu jika letak dari torent air tersebut sulit dijangkau, seperti diatas rumah namun bukan diletakkan di dak tingkat, melainkan menggunakan penyangga yang khusus dibuat untuk bak penampung tersebut.
Setelah mencari tahu, 2 tahun yang lalu TS mencoba mencat tandon di rumah menggunakan warna hitam. Teorinya, lumut akan hidup jika ditempat lembab (ada air) terkena sinar matahari (ultraviolet), oleh sebab itu dicatlah seluruh permukaan tandon menggunakan cat minyak warna hitam (seperti contoh gambar diatas). Alhamdulillah ketika sekarang coba dibuka untuk dikuras, tak ada endapan lumut yang cukup berarti di dalam toren air, hanya ditemukan lumpur yang memang ikut terbawa dari proses penyedotan air dari dalam tanah.
semoga tips ini berguna
😊
Tidak ada komentar:
Posting Komentar